Memperbaiki Bad Sector Hard Disk, Manual dari Windows

Saat ini banyak pengguna komputer yang menggunakan tool perbaikan Bad Sektor yang berasal dari luar windows, hal ini mungkin dikarenakan saking banyaknya tool yang ditawarkan, bahkan sampai ada yang gratis.
Jika dicermati, semua tool yang berasal dari luar windows memiliki kelebihan, yaitu keakuratan dalam mendeteksi Bad Sector ketimbang yang tersedia didalam windows. Akan tetapi, sebenarnya menggunakan tool dari luar windows tadi lebih berisiko, dan bisa mengakibatkan hard disk menjadi lebih parah Bad Sectornya, hal itupun juga bisa mengakibatkan hard disk mengalami kerusakan berat, yang berakibat hilangnya dokumen atau data dalam komputer. Dengan kata lain, menggunakan tool yang disediakan oleh windows itu sendiri lebih aman. Tool dari windows tersebut memiliki 2 fitur yaitu:
  • Memperbaiki Bad Sektor Hardware, yang terjadi akibat fisik dari HDD dalam kondisi rusak
  • Memperbaiki Bad Sektor Software, yang biasanya terjadi karena software tertentu yang kita istall, atau bahkan OS rusak.
Sebenarnya tip ini bisa dibilang cukup kuno, namun terkadang masih ada pengguna komputer yang belum mengetahuinya. Bagi yang belum mengetahui caranya silahkan mempelajari tip berikut ini:
. Buka Explorer atau " My Computer"
. Klik kanan pada salah satu partisi dan pilih "Properties"
. Setelah muncul jendela properties pilih "Tool"
. Pilih bagian "Error-checking" dengan meng-klik "Check Now.."
. Muncul jendela "Check Disk Local Disk"
. Beri tanda centang pada kedua kotak yang berada diatas
. Klik "Start" dan klik "Yes"
Perbaikan bad sector akan dilakukan setelah booting pertama, setelah melakukan langkah-langkah tersebut di atas. Selamat mencoba dan semoga sukses selalu. Salam.

Tiada kata yang lebih baik dari pada ucapan terima kasih, atas kunjungannya di blog ini.

0 komentar:

Post a Comment